Religi Reaksi Pres.com_Setelah sebelumnya melakukan ibadah puasa sebulan penuh di Bulan Ramadan dan merayakan Idulfitri, Umat Islam pun disunnahkan untuk melaksanakan ibadah puasa Syawal. Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kementerian Agama (Kemenag), Ahmad Juraidi mengatakan, puasa Syawal memiliki keutamaan yang besar yaitu mendapat pahala puasa setahun penuh.
Hal ini sesuai dengan hadits yang diriwayatkan Abu Ayyub Al Anshori, Nabi SAW bersabda: Barangsiapa yang berpuasa Ramadan kemudian berpuasa 6 hari di bulan Syawal, maka dia berpuasa seperti setahun penuh. (HR Muslim no 1164).
Terkait waktu puasa Syawal dapat dimulai sejak 2 Syawal sampai 30 Syawal. Menurut dia, hal ini sesuai dengan hadits dari Imam Nawawi Rahimahullah. Para ulama mazhab Syafii mengatakan bahwa paling afdhal (utama) melakukan puasa Syawal secara berturut-turut sehari setelah Salat Idulfitri.
Namun, jika tidak berurutan atau diakhirkan hingga akhir Syawal maka seseorang tetap mendapatkan keutamaan puasa Syawal setelah sebelumnya melakukan puasa Ramadhan. Karena seperti itu pun disebut menjalankan puasa enam hari Syawal setelah Ramadhan. “Apakah harus berurutan puasanya? Tidak harus berturut-turut,” ujar Juraidi.
Tentu tidak semua orang bisa memenuhi kewajibannya berpuasa selama sebulan penuh di Bulan Ramadan. Karena itu, menurut Juraidi, jika ada hutang puasa, maka lebih utama membayar hutang puasa dulu daripada melaksanakan puasa Syawal. “Lebih utama membayar hutang puasa (qadha’) dulu, apalagi di hadis kan bilangnya menyempurnakan puasa Ramadhan dulu, baru dilanjutkan puasa enam hari di bulan Syawal,” ucapnya.
Sementara itu, apakah niat puasa Syawal bisa digabung dengan membayar hutang puasa, Juraidi mengatakan, yang boleh niatnya digabung itu hanya sesama puasa sunnah. Misalnya, puasa Syawal digabung dengan niat puasa Senin dan Kamis atau puasa tengah bulan. “Semoga Allah memudahkan kita menjalankan ibadah puasa enam hari di bulan Syawal sehingga bisa meraih keutamaan puasa setahun,” kata Juraidi.
Penulis: Adib Auliawan Herlambang